Brokoli Cabe

Posted by http://ciie-dunia.blogspot.com/ on Saturday 5 July 2014

Cabe Brokoli Brokoli adalah sayuran yang terkenal akan nutrisinya yang berlimpah untuk menjaga kesehatan tulang, otak, sistem saraf, dan bagian tubuh penting lainnya. Sayangnya tidak semua orang suka sayuran. Kali ini resep Cabe Brokoli bisa menambah cita rasa pada sayuran hijau ini agar Anda semakin lahap memakannya.

BAHAN-BAHAN

  • 500 gram brokoli segar
  • 5 buah cabe kering pilihan
  • 1 sdt bumbu Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam
  • 2 sdm kecap Inggris
  • sdm minyak wijen
  • sdt kaldu ayam bubuk
  • 3 siung bawang putih pilihan
  • 5 sdm air putih

CARA MASAK

Pertama-tama, potonglah brokoli disesuaikan dengan kuntumnya, dan rendam selama 5 menit dengan air garam, lalu tiriskan. Selanjutnya, tumislah cabe merah kering bersama bawang putih sampai harum, dan tambahkan sedikit air putih. Kemudian masukkan kecap Inggris, brokoli, Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam, kaldu ayam bubuk, dan minyak wijan. Aduklah hingga brokoli matang, lalu angkat.
More aboutBrokoli Cabe

Sosis Goreng Asam Manis

Posted by http://ciie-dunia.blogspot.com/

Sosis Goreng Asam ManisSosis adalah makanan yang dibuat dari daging cincang dan lemak hewan yang telah dibumbui dengan berbagai rempah dan bahan-bahan lain. Campuran daging cincang ini kemudian dibungkus berbentuk seperti tabung kecil. Bungkus tradisional biasanya menggunakan usus hewan, tapi kebanyakan sosis siap masak yang dijual di supermarket dibungkus oleh suatu bahan sintetis. 

BAHAN-BAHAN

  • 5 buah sosis sapi (jenis hot dog atau khusus sosis goreng). Potong panjang 2 - 2 cm, lalu sayat kedua ujungnya
  • 100 ml minyak untuk menggoreng
  • 1 bungkus Royco bumbu masak rasa ayam
  • buah bawang bombay, potong dadu
  • 2 siung bawang putih, cincang
  • 2 sendok makan saus tomat
  • 1 sendok makan gula pasir
  • sendok teh lada
  • 100 ml air
  • 1 sendok teh margarin untuk menumis

CARA MASAK

  • Goreng sosis hingga merekah, tapi jaga agar sosis tidak terlalu kering. Angkat, lalu sisihkan.
  • Panaskan margarin, lalu tumis bawang putih dan bawang bombay hingga layu dan matang. Setelah itu, masukkan semua bahan lainnya dan masak hingga mendidih.
  • Masukkan sosis ke dalam tumisan bahan lainnya. Masak selama sekitar 2 menit, lalu angkat dan sajikan.
sumber:www.ciie-dunia.blogspot.com
More aboutSosis Goreng Asam Manis

Sup Oyong Bakso Ikan

Posted by http://ciie-dunia.blogspot.com/

Sup Oyong Bakso Ikan selamat sore semua, sekarang lintas galaxi akan memposting menu buka puasa yaitu "Sup Oyong Bakso Ikan"oke langsung saja menuju bahan-bahan yang di perlukan.

BAHAN-BAHAN

  • 15 butir bakso ikan pilihan
  • 3 buah oyong yang dikupas kasar, kemudian dipotong serong
  • 1 potong tahu air, lalu potong berukuran dadu sedang
  • 3 tangkai daun bawang berukuran kecil dan dipotong kasar
  • 2 tangkai daun ketumbar pilihan
  • 1000 ml air putih
  • 3 siung bawang putih yang telah dimemarkan
  • 3 potong tipis jahe
  • 3 sdm minyak goreng untuk menumis
  • Bumbu-bumbu:
  • 1 bungkus bumbu masak Royco Bumbu Pelezat Serbaguna Rasa Ayam
  • sendok teh lada
  • sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula
  • Bahan-bahan pelengkap:
  • 10 cabe rawit hijau yang dipotong bulat
  • 3 sendok makan kecap asin
  • 1 siung bawang putih yang dicincang halus
  • 2 sendok makan air perasan jeruk nipis
  • 1 sdt gula pasir

CARA MASAK

  • Tumislah bawang putih dan jahe hingga berubah kekuningan.
  • Tambahkan tumisan bawang putih dan jahe ke dalam rebusan air.
  • Masukan oyong, bakso, tahu, jamur, dan semua bumbu.
  • Sebelum diangkat, masukkanlah daun bawang terlebih dahulu.

    semoga bermanfaat buat kalian semua, Selamat menunaikan ibadah Puasa
    sumber :www.ciie-dunia.blogspot.com
More aboutSup Oyong Bakso Ikan