FOTO: Lintas Galaxi
Bahan:
- Steak teriyaki
- 300 g ikan tenggiri, steak cut masing-masing 100 gram
- 125 ml kecap asin
- 100 ml air
- 1 sdm air jeruk nipis
- 4 sdm gula merah
- 75 g gula
- 1 sdm bawang putih cacah
- 3/4 sdm jahe cacah atau parut
- 5 jeruk kunci
- 1 sdt tepung maizena
- Garam
- Black pepper yang sudah dihancurkan
- Masukkan kecap asin, bawang putih, jahe dan air ke dalam panci. Didihkan.
- Setelah mendidih, masukkan serutan gula merah, gula pasir, perasan 4 jeruk kunci, dan kulit jeruk kunci (setelah diperas, jeruk kunci dimasukkan semuanya).
- Masak dengan api kecil hinga mendidih.
- Setelah mendidih dan gula larut, larutkan tepung maizena ke dalam air jeruk nipis, lalu masukan ke dalam saus.
- Aduk dengan cepat hingga tercampur dan tidak menggumpal.
- Masak kembali hingga mendidih.
- Angkat dari api dan dinginkan hingga suhu saus sama dengan suhu sekitar.
- Bumbui potongan ikan tenggiri dengan garam, lada hitam, dan perasan air jeruk kunci.
- Panaskan wajan, tuangkan sedikit minyak, masak steak hinga matang.
- Sajikan panas. Letakkan daging steak di atas piring, siram dengan saus.
- Cocok disajikan dengan mashed potatoes atau nasi.
sumber: www.ciie-dunia.blogspot.com
{ 0 comments... read them below or add one }
Post a Comment